
Skuad asuhan Jose Mourinho
bertengger di puncak klasemen selama 15 minggu dari 22 pekan liga (68,5
persen) dan tetap bertahan dalam 13 minggu terakhir.
Salah satu rahasia suksesnya Real
Madrid di ajang La Liga musim ini adalah faktor keajegan atau
regularitas. Si Putih telah menempati puncak klasemen dalam 13 pekan
berturut-turut. Dari 22 pekan yang telah dilalui, Madrid bertengger di
posisi teratas selama 15 minggu. Artinya, Madrid telah menjadi pimpinan
klasemen lebih dari dua pertiga musim, tepatnya 68,5 persen.
Lebih sulit
mempertahankan kedudukan di puncak ketimbang meraihnya. Real Madrid
melakukannya dengan cara yang penuh gaya dengan unggul 10 poin dari
runner-up Barcelona di ajang La Liga. Rata-rata Madrid mencetak 3,5 gol
dan hanya kebobolan 0,9 gol per partai. Di musim lalu, Madrid memuncaki
klasemen selama enam pekan berturut-turut, dari pekan ke-7 sampai pekan
ke-12; di musim 2009-2010 Madrid hanya tiga kali melakukannya di pekan
ke-3, pekan ke-5, dan pekan ke-11, sementara di musim 2008-2009 Madrid
sama sekali tak pernah mampu bercokol di puncak klasemen. Jose Mourinho
membuat tim di musim ini meraih catatan terbaik dalam empat musim La
Liga yang terakhir.
Barcelona menjadi pimpinan klasemen di musim ini di pekan ke-7 dan ke-8 (9%), Real Betis meraihnya di pekan ke-5 dan ke-6, Levante melakukannya di pekan ke-9 dan ke-10, sementara Valencia hanya sekali meraih puncak di pekan ke-4 (4,5 persen).
Keunggulan 10 poin dari Barcelona memungkinkan Real Madrid tetap bertahan di puncak klasemen untuk tiga pekan ke depan. Akan tetapi, menilik gemilangnya performa tim, sangat sulit melihat Madrid kehilangan posisinya.
http://www.realmadrid.co.id
CONSECUTIVE WEEKS WITH REAL MADRID IN FIRST PLACE | ||||||||
WEEK | MATCH | |||||||
11 | Real Sociedad 0-1 Real Madrid | |||||||
12 | Real Madrid 7-1 Osasuna | |||||||
13 | Valencia 2-3 Real Madrid | |||||||
14 | Real Madrid 4-1 Atlético | |||||||
15 | Sporting 0-3 Real Madrid | |||||||
16 | Real Madrid 1-3 Barcelona | |||||||
17 | Sevilla 2-6 Real Madrid | |||||||
18 | Real Madrid 5-1 Granada | |||||||
19 | Mallorca 1-2 Real Madrid | |||||||
20* | Real Madrid 4-1 Athletic Club | |||||||
21 | Real Madrid 3-1 Zaragoza | |||||||
22 | Getafe 0-1 Real Madrid | |||||||
23 | Real Madrid 4-2 Levante |
Barcelona menjadi pimpinan klasemen di musim ini di pekan ke-7 dan ke-8 (9%), Real Betis meraihnya di pekan ke-5 dan ke-6, Levante melakukannya di pekan ke-9 dan ke-10, sementara Valencia hanya sekali meraih puncak di pekan ke-4 (4,5 persen).
LA LIGA SEASON LEADERS | ||||||||
TOTAL WEEKS | TEAM | % | ||||||
15 | Real Madrid | 68.5 | ||||||
2 | Barcelona | 9 | ||||||
2 | Levante | 9 | ||||||
2 | Betis | 9 | ||||||
1 | Valencia | 4.5 |
Keunggulan 10 poin dari Barcelona memungkinkan Real Madrid tetap bertahan di puncak klasemen untuk tiga pekan ke depan. Akan tetapi, menilik gemilangnya performa tim, sangat sulit melihat Madrid kehilangan posisinya.
http://www.realmadrid.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar